Arus Kendaraan Dialihkan Hingga H -1 Lebaran
Baturaja Timur – Pengalihan arus lalulintas di kawasan Pasar Atas, sudah dilakukan Dinas Perhubungan OKU sejak H – 5 yakni mulai pada 5 April hingga H-1 hari raya Idul Fitri yakni 9 April 2024.
“Ini untuk mengantisipasi kemacetan arus lalulintas di pasar atas. Sebagian kendaraan bisa langsung ke pasar atas, tapi sebagian harus mutar ke jalur PAM, ” ujar Kepala Dinas Perhubungan OKU Agus Salim Kasi Lalulintas Jauhari ST, MM, Senin 8 April 2024.
Pemadaman portal, kata dia, hanya sebatas di pasar atas. Untuk di kawasan pasar baru, Dinas Perhubungan hanya menempatkan petugas patroli.
“Petugas standby di lokasi untuk mengurai kemacetan. Tugasnya sampai ke perempatan belakang Kantor Disdukcapil, ” tambahnya.
Baca juga :
Jalan Diportal, Ini Rute Singkat ke Pasar Pucuk