Meski usianya masih muda, yakni 12 tahun. Namun Kampung Kauman memiliki berbagai Amal Usaha Muhammadiyah (AUM).
“Salah satunya masjid kampung kauman ini, mudah-mudahan PCM yang lain bisa seperti ini, ” jelasnya.
Dirinya juga berharap, sinergitas di Muhammadiyah harus kita tingkatkan. Bersinergi dangan pemerintah dan masyarakat.
“Kalau Muhammadiyah tidak bersinergi dengan masyarakat muhammadiyah tidak ada apa-apanya begitu juga dengan pemerintah, ” pesannya.
Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kampung Kauman periode 2018-2022 H Ahmad Hambali menjelaskan, berdirinya Muhammadiyah oleh KH Ahmad Dahlan dilatarbelakangi keprihatinan di seluruh aspek. Mulai dari kemiskinan dan kurangnya pendidikan dikala itu.
Dengan hadirnya Muhammadiyah, kata dia, masyarakat bisa mengecap pendidikan hingga ke pelosok. Mulai tingkat taman kanak-kanak hingga jenjang perguruan tinggi.