BeritaOtomotif

Dua Motor Matic ini Paling Susah Dicuri. Bikin Pusing Maling Motor

×

Dua Motor Matic ini Paling Susah Dicuri. Bikin Pusing Maling Motor

Sebarkan artikel ini
Motor Matic ini Paling Susah Dicuri

Dua Motor Matic ini Paling Susah Dicuri. Bikin Pusing Maling Motor

Kasus Pencurian kendaraan bermotor (ranmor), terutama kendaraan roda dua masih kerap terjadi.

Para pelaku pencurian biasanya mengincar sepeda motor yang terparkir di halaman rumah, maupun di pinggir jalan.

Mereka dengan mudahnya membobol lubang kunci kontak, meski sebenarnya sepeda motor sudah dilengkapi kunci pengaman.

Baca juga : Nekat Dorong Motor Korban, Tiyas Warga OKU Timur Di jebloskan ke Sel Tahanan

Namun, dari penuturan pelaku pencurian ranmor yang di tangkap polisi, ternyata ada dua sepeda motor yang susah untuk di curi.

Alasannya, kedua sepeda motor itu motor sudah memakai sistem keyless atau smart key system.

Saat ini sudah banyak motor yang menggunakan keyless system. Salah satunya Yamaha NMAX dan Honda PCX.

Kunci smart key system ini yang membuat para pelaku pusing, meski mereka berhasil membawa kabur sepeda motor dengan cara di dorong.

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News