Beritaoku satu

Empat Belas Kades Petahana di OKU Timur Melenggang, Enam Kades Lengser

×

Empat Belas Kades Petahana di OKU Timur Melenggang, Enam Kades Lengser

Sebarkan artikel ini
Kades Petahana

Empat Belas Kades Petahana di OKU Timur Melenggang, Enam Kades Lengser

OKU SATU – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 2023 di Kabupaten OKU Timur yang digelar Kamis 8 Juni 2023 diikuti 34 desa. Sebanyak 20 Kepala Desa (Kades) petahana ikut bertarung nasib.

 

Namun tidak semua kades petahana itu bernasib baik. Beberapa diantaranya, harus merelakan kursi jabatannya diduduki kades baru yang lolos saat Pilkades.

 

Dari data Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten OKU Timur, hanya empat kades petahana yang masih mampu mempertahankan tampuk kekuasaanya di desa. Sisanya atau enam kades petahana lengser.

 

“Hasil rekap data, hanya 14 kades petahana meraih suara terbanyak, dan 6 kades petahan meraih suara terendah, ” ujar Kepala Dìnas PMD OKU Timur H Rusman, SE ST MM.

(Daftar kades petahana lihat grafis)

Selanjutnya, tahapan Pilkades pasca pemilihan dan pencoblosan adalah penetapan calon pemenang.

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News