Beritaoku satu

Kecelakaan, Fuso Tubruk Pohon dan Baliho

×

Kecelakaan, Fuso Tubruk Pohon dan Baliho

Sebarkan artikel ini

OKU SATU – Fuso berwarna orange mendadak jadi tontonan pengguna jalan Lintas Sumatera.  Penyebabnya, Fuso tersebut terlibat kecelakaan tunggal, Sabtu 1 Juli 2023 sekitar pukul 16.30 wib.

Pohon besar di taman pertigaan hotel AA serta reklame besar di dekat situ, ambruk ke arah jalan.

Untungnya, tidak ada korban jiwa. Baik pengendara maupun pengguna jalan.

Namun, akibat kecelakaan tunggal itu, lalulintas sedikit terganggu. Sementara Fuso rusak berat di bagian depan.

Informasi yang di dapat portal okusatu.id, Fuso yang belum di ketahui identitas pengemudinya ini, melaju dari arah Lampung ke Kabupaten Muara Enim.

Di duga, Fuso tersebut keluar dari jalur lintas. Sedangkan ban kendaraan bagian kiri, berem ke tepi jalan menikung.

Brakk… Pohon peneduh, ambruk ditabrak. Tak hanya itu, Baliho di dekatnya, ikut tumbang.

Suara gaduhnya, membuat warga sekitar kaget. Warga pun berhambur ke lokasi untuk melihat peristiwa itu.

Warga kaget bukan kepalang melihat suasana di lokasi kejadian.

Kasatlantas Polres OKU AKP Dwi Karti Astuti mengatakan, kecelakaan tersebut merupakan kecelakaan tunggal.

Penyebab pasti kecelakaan ini belum di ketahui.

“Laka tunggal, sopir dalam keadaan sadar dan luka-luka, “Jawabnya singkat melalui pesan WhatsApp.

Weny, salah seorang warga menyampaikan, dirinya mengetahui kejadian. Setelah mobil sudah menabrak.

“Posisi mobil dari arah kuburan pekas kearah simpang lampu merah air paoh, mobil menabrak pot bunga dan baleho, “Jelasnya.

Polisi lantas sudah ramai di tempat kejadian, warga menolong sopir yang tengah kesakitan.

“Sempat foto-foto sembari lewat, “pungkasnya (wen)

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News