Beritaoku satu

Pertamina Wujudkan Aksi Nyata dalam Pelestarian Lahan Gambut dan Mitigasi Karhutla

×

Pertamina Wujudkan Aksi Nyata dalam Pelestarian Lahan Gambut dan Mitigasi Karhutla

Sebarkan artikel ini

Pertamina Wujudkan Aksi Nyata dalam Pelestarian Lahan Gambut dan Mitigasi Karhutla

Palembang, 15 Oktober 2024 – Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel melalui Aviation Fuel Terminal (AFT) Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II mengadakan pelatihan penanggulangan bencana di lahan gambut kepada masyarakat dan Kelompok Tim Siaga Bencana Kelurahan (TSBK) di Kelurahan Talang Jambe, sebagai bagian dari upaya mitigasi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

Pelatihan ini memperkuat koordinasi antara pemerintah, lembaga terkait, dan masyarakat, guna meningkatkan efektivitas respons kebencanaan.

 

Lahan gambut dengan kandungan karbon tinggi dan karakteristik yang mudah terbakar menuntut penanganan khusus untuk mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan dan masyarakat.

Pelatihan ini bertujuan memberikan pemahaman mendalam terkait kondisi ekologis lahan gambut, proses terjadinya kebakaran, serta dampaknya bagi lingkungan dan masyarakat.

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News