Remaja 12 Tahun di OKU Selatan Tenggelam
OKUSATU – Remaja 12 tahun di Kabupaten OKU Selatan, hingga kini masih dalam proses pencarian tim gabungan.
Remaja bernasib malang ini, bernama Kayla warga OKU Selatan yang hilang di sungai Saka Selabung Minggu 23 Maret 2025.
Pada hari itu, Kayla mandi di sungai Saka Selabung bersama QIla (11). Keduanya tenggelam di sungai besar di OKU Selatan ini.
Upaya pencarian di lakukan dan membuahkan hasil.
Di mana tim menemukan salah satu korban bernama Qila, namun sudah meninggal dunia.
Sementara, Kayla hingga saat ini hari ketiga masih dalam proses pencarian tim gabungan.
“Ini hari ketiga pencarian, ” ujar Kepala BPBD OKU Selatan Koni Romli, Selasa 25 Maret 2025.
Baca juga :
Tak Disangka! 9 Wilayah Ini Jadi Tulang Punggung Ekonomi Sumatera Selatan
Mobil Derek Disiagakan Dinas Perhubungan OKU
Metode Pencarian
Dalam menelusuri korban tenggelam yang belum di temukan, Koni menungkapkan, dalam proses pencarian pihaknya menerapkan beberapa metode.
“Kami membuat pusaran buatan dan lainnya, ” katanya.
Proses pencarian bocah ini selain melibatkan TNI, Polri, BPBD OKU Selatan, SAR OKU Timur, dan Tagana, juga di bantu masyarakat.
Baca juga :
Harimau Dahan di OKU Berhasil Dievakuasi
Petani Sumsel Makin Terjepit! Harga Gabah Anjlok, Janji Pemerintah Masih di Angan
Bagi Dua Tim Pencarian
Dalam menelusuri keberadaan korban tenggelam di sungai Saka Selabung Muaradua OKU Selatan, tim pencarian membagi dua tugas.
Hal ini agar, korban yang telah hilang selama dua hari, segera di temukan. Tim pertama menyusuri sungai Saka Selabung sejauh belasan kilometer dan membuat gelombang air.
Tim kedua melakukan pencarian di darat dengan menyebar informasi ke masyarakat dan menelusuri tepian sungai. (13)











