Beritaoku satu

Pertamina Implementasikan Solar Cell di Ekowisata Dul Bukit Pinteir sebagai Wujud Efisiensi Energi dan Pelestarian Lingkungan

×

Pertamina Implementasikan Solar Cell di Ekowisata Dul Bukit Pinteir sebagai Wujud Efisiensi Energi dan Pelestarian Lingkungan

Sebarkan artikel ini

Pertamina Implementasikan Solar Cell di Ekowisata Dul Bukit Pinteir sebagai Wujud Efisiensi Energi dan Pelestarian Lingkungan

Bangka, 11 Oktober 2024 – Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel, melalui Aviation Fuel Terminal (AFT) Depati Amir, kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung efisiensi energi dan pelestarian lingkungan dengan menyerahkan 10 unit solar cell berkapasitas total 500 Wp kepada Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Gempita.

Kelompok ini merupakan pengelola Ekowisata Dul di kawasan Bukit Pinteir, di bawah binaan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) perusahaan.

Inisiatif ini bertujuan untuk mengurangi emisi karbon di kawasan tersebut dengan memanfaatkan energi terbarukan.

Pemasangan solar cell di kawasan Ekowisata Dul berfungsi mengubah energi matahari menjadi listrik yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan, seperti penerangan, operasional fasilitas wisata, dan pengelolaan sumber daya setempat.

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News