Beritaoku satu

Puluhan Huruf Plang Gedung Dekranasda OKU Diganti

×

Puluhan Huruf Plang Gedung Dekranasda OKU Diganti

Sebarkan artikel ini

Puluhan Huruf Plang Gedung Dekranasda OKU Diganti

BATURAJA TIMUR – Sejumlah huruf pada plang nama Gedung Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten OKU yang hilang dan mengelupas kini diperbaiki.

Pantauan jurnalis okusatu.id, dua orang pekerja tengah memperbaiki hurup pada palang nama gedung dekranasda.

“Banyak ada sekitar 15 an hurup yang kita pasang” ujar kholil, salah satu pekerja kepada jurnalis okusatu.id.

Untuk proses pemasangan atau pergantian huruf, masih kata Kholil butuh waktu sekitar 2-3 jam. Hal itu, lantaran harus membersihkan media huruf yang sebelumnya rusak untuk diganti dengan yang baru.

”Sore ini beres,”tandasnya.

Diberitakan sebelumnya, plang nama yang terbuat dari bahan huruf timbul Stainless tersebut terdiri dari tiga baris banyak yang hilang dan rusak.

Pada disisi kanan dan kiri terdapat logo Dekranasda, logo pemkab OKU dan logo Bank Sumsel Babel.

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News