Banjir di OKU Setinggi Leher Orang Dewasa
BATURAJA– Hujan yang deras membasahi bumi sebimbing sekundang membuat sejumlah daerah kebanjiran, salah satunya didaerah Rs.Holindo Bungur IV, Kecamatan Baturaja Timur. Selasa (7/5) Sekitar Pukul 00.16 Wib.
Tika salah seorang warga mengatakan, Hujan yang turun Mulai dari sekitar Pukul 19.45 Wib hingga 00.07 masih belum reda.
BACA JUGA IRT Diringkus Polisi, Ternyata Kurir Ekstasi
“Akibat kejadian ini,Puluhan Rumah terendam banjir,”ujarnya.
Tika menerangkan, banyak warga yang berteriak meminta tolong karena terjebak banjir yang tingginya sebatas leher orang dewasa.
BACA JUGA Dua Kendaraan Masuk ke Jurang di OKU Selatan, Pemicunya Jalan Rusak
“Banyak suara minta tolong, kalau bisa panggilan tim SAR OKU takut ada korban jiwa,” ucapnya.
Menurut Tika, letak rumahnya sudah tinggi daripada warga lain (Perbukitan). Namun masih terendam hingga batas paha orang dewasa.
BACA JUGA Dua Kendaraan Masuk ke Jurang di OKU Selatan, Pemicunya Jalan Rusak
” apalagi rumah yang dibawah, kasian sama anak-anak,” ungkapnya dengan nada khawatir. (Wen)