Drainase Mampet, PUPR Akan Cek Lokasi
Baturaja Timur – Drainase di tepi jalan Akmal Kelurahan Baturaja Lama, masih menjadi buah bibir masyarakat. Baik pengguna jalan maupun pengunjung pasar atas.
Pemicunya, drainase tersebut air limbah dari pasar maupun kawasan bukit PAM meluap ke badan jalan protokol.
Tak tanggung-tanggung, selain leleran air limbah yang “membanjiri” jalanan, sampah dari dalam drainase juga ikut merusak pemandangan.
“Biasanya pagi dan sore yang deras air keluar dari dalam siring, ” ujar Heri, penarik bentor yang mangkal di kawasan pasar atas.
Baca juga :
Drainase Rusak Jadi Sarang Sampah
Panaskan Mesin Lewat Kejurprov NPCI
Dikatakannya, kondisi tersebut terjadi sudah lama. Bukan lagi hitungan Minggu tapi sudah satu tahun lebih. Namun belum ada tindakan.
“Tempo hari ada petugas kebersihan, namun tak bisa mengerjakan, karena bukan wewenangnya. Jadi yang dibersihkan hanya sampah yang berhamburan di jalan, ” sebutnya.