BeritaKesehatanoku satu

Ratusan Warga OKU Terserang Diare, Ini Penyebabnya..

×

Ratusan Warga OKU Terserang Diare, Ini Penyebabnya..

Sebarkan artikel ini
Andi Prapto Dimulyo, SKM, MM

OKU SATU – Sebanyak 528 warga Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) terserang penyakit diare. Jumlah tersebut berdasarkan data Dinas Kesehatan OKU melalui Puskesmas di OKU selama lima bulan terakhir (Januari-Mei 2023).

 

Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Penataan lingkungan Hidup Dinas Kesehatan OKU, Andi Prapto Dimulyo, SKM, MM menyebutkan, penyakit diare sangat berpotensi menyerang masyarakat OKU di musim kemarau seperti saat ini.

 

Hal itu, disebabkan debit air di sungai ogan berkurang. sementara untuk kebutuhan air masyarakat OKU mengandalkan air sungai ogan.

 

Seperti untuk mandi, cuci. Tapi masalahnya, kata Andi, terkadang warga buang air besar di sungai. Sehingga membuat air sungai ogan tercemar.

 

Belum lagi budaya buang sampah sembarangan ke sungai ogan oleh warga. Itu akan menambah rusaknya kualitas air sungai ogan.

 

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News