Kabupaten OKU Borong Empat Penghargaan Dalam Sehari, Weh Keren Bingits Dah
OKU SATU – Pemerintah kabupaten OKU borong empat penghargaan sekaligus di tingkat Provinsi Sumatera Selatan tahun 2023.
Hebatnya, empat penghargaan tersebut di raih kabupaten berjuluk sebimbing sekudang dalam sehari.
Masing-masing, penghargaan dari Gubenur Sumsel atas partisipasi dalam penilaian kinerja konvergensi stunting tingkat provinsi Sumsel tahun 2023.
Kemudian, penghargaan dari kepala BKKBN Provinsi Sumsel atas partisipasi dan dukungan dalam mensukseskan pelaksanaan pemutakhiran pendataan keluarga tahun 2023.
Baca juga :
PJ Bupati OKU dan Istri Di nobatkan Sebagai Bapak dan Bunda Asuh Anak Stunting di Sumsel
Lowongan Kerja Sriwijaya Palm Oil, Penempatan OKI dan Banyuasin, Deadline 12 September 2023
Kemudian, penghargaan dari kepala perwakilan BKKBN Provinsi Sumsel atas capaian tertinggi ke 3 pada pelayanan KB serentak dalam rangka hari perempuan sedunia tahun 2023.
Dan penghargaan kepala perwakilan BKKBN provinsi sumsel atas capaian 100 persen pelayanan KB kelompok II (target1001-2000) akseptor) pada kegiatan pelayanan KB serentak sejuta akseptor dalam rangka hari keluarga nasional ke 30 tahun 2023.
Penghargaan tersebut di terima Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah di dampingi istri Hj Zwesti Karenia Teddy yang juga sebagai Ketua TP PKK OKU dari Gubernur Sumsel H Herman Deru di salah satu hotel di Palembang pada 6 September 2023.