Scroll untuk baca
baturajaHeadlineSumsel

Perlu Nyali! Hati-hati, Jalan Alternatif OKU Selatan – Bengkulu Bikin Jantung Mau Copot

×

Perlu Nyali! Hati-hati, Jalan Alternatif OKU Selatan – Bengkulu Bikin Jantung Mau Copot

Sebarkan artikel ini

Perlu Nyali! Hati-hati, Jalan Alternatif OKU Selatan – Bengkulu Bikin Jantung Serasa Mau Copot

OKU Selatan – Jalan alternatif Sumatera Selatan – Bengkulu di Kabupaten OKU Selatan, sangat mengerikan.

Perlu mental gede, jika mau melintasi jalur tersebut. Pasalnya kondisi ruas jalan sempit dan rawan longsor.

BACA JUGA Viral Seorang Pebalap Liar Dikeroyok Puluhan Pemuda Diduga Terjadi di Lapter OKU Selatan

Ruas badan jalan tidak sampai 5 meter. Karena sebagian tertutup semak dan tanah.

Belum lagi, jalan tersebut berdampingan dengan dinding tebing yang rawan longsor, serta jurang yang dalamnya belum terukur.

BACA JUGA Jelang Berakhirnya Jabatan Gubernur Sumsel, Nama Kandidat Pj Gubernur Jadi Perbincangan Hangat

Pantauan okusatu.id di lapangan, jalan sempit mulai terlihat di Desa Anugerah Kemu Kecamatan Pulau Beringin hingga Desa Sadau Jaya Kecamatan Sungai Are.

BACA JUGA Viral Seorang Pebalap Liar Dikeroyok Puluhan Pemuda Diduga Terjadi di Lapter OKU Selatan

Kondisi jalan tersebut tidak main-main. Sampai puluhan kilo meter.

Pengguna jalan yang baru akan melintasi jalur itu, sebaiknya putar balik jika tak kuat mental.

Anton warga salah satu desa di kecamatan itu menuturkan, meski warga pribumi namun rasa takut masih muncul melihat akses ke rumahnya.

BACA JUGA Viral Seorang Pebalap Liar Dikeroyok Puluhan Pemuda Diduga Terjadi di Lapter OKU Selatan

Ia sangat berharap, jalan alternatif yang mengarah ke Kabupaten Kaur – Bengkulu ini, di lebarkan layaknya jalan provinsi di daerah lain.

“Inilah kondisinya jalan ke wilayah kami di tiga kecamatan sangat sempit, ” ujarnya kepada okusatu.id, Minggu 6 Agustus 2023.

BACA JUGA Dugaan Korupsi Perusahaan BUMN di OKU Selatan Terendus Kejari

Menurutnya, perbaikan titik jalan di jalur tersebut di lakukan pemprov Sumsel.

“Namun masih kurang maksimal karena spot yang di kerjakan masih amburadul, ” jelasnya.

Hal ini, katanya, terlihat dari hasil perbaikan yang belum lama rampung, tapi sudah longsor.

BACA JUGA Pak Gubernur, Warga Sadau Minta Pembangunan Jalan Provinsi Penghubung OKU Selatan – Bengkulu Minta Dilanjutkan

“Yang baru di perbaiki itu sudah longsor lagi dan banyak timbunan tanah di badan jalan. Semen cor juga hancur. Itu lihat yang di Desa Muara Sindang Hilir, “katanya.

Budiman, warga lainnya menyebut jalan alternatif itu tidak layak jadi jalan provinsi. Karena sempit dan rawan longsor.

BACA JUGA Incar Jabatan Kepsek!, Punya Dua Sertifikat Ini, Guru Bisa Langsung Jadi Kepala Sekolah

“Dua kendaraan tidak bisa papasan. Salah satu kendaraan harus ngalah, ” ungkapnya.

Ia meminta kepada pemerintah provinsi untuk melakukan perbaikan dan pelebaran jalan di kawasan itu.

“Kalau tidak ekstra hati- hati bisa celaka kita.”terangnya. (Anto)

BACA JUGA Honorer Tenaga Teknis Turun ke Jalan, Ketua FHTTA K2 : Sudah capek dengan janji manis beracun

BACA JUGA Jelang Berakhirnya Jabatan Gubernur Sumsel, Nama Kandidat Pj Gubernur Jadi Perbincangan Hangat

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News