OKU SATU – Tim Brutal Vaping sabet Juara 1 (satu) di Kejurkab (Kejuaraan Kabupaten) OKU Selatan tahun 2023 pada cabang olahraga E-Sport Mobile Legend.
Tim Brutal Vaping keluar sebagai juara usai mengalahkan Tim Block M Cihuy yang berlangsung pada Rabu (31/5/2023) pukul 00.30 wib.
Tim Brutal Vaping terdiri dari enam orang diantaranya M. Ilham, Hengki Alfayet, Fenriansyah, Edi Sudrajat, Sandi Ago, dan M Afrizaldy.
Sementara itu salah satu anggota tim dari Brutal Vaping kepada OKUSATU.ID bersyukur atas kemenangan yang diraih.
“Alhamdulillah, tak sia sia kemenangan ini hasil dari kerja keras tim serta persiapan yang cukup meskipun ada sedikit terkendala sinyal, ” kata Muhammad salah satu anggota tim.
Sementara itu Tommy J Pisa salah satu dari komentator pertandingan memberi apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten OKU Selatan atas diselenggarakannya cabang olahraga E Sport di Kejurkab OKU Selatan 2023.
“Meskipun perdana dipertandingkan Alhamdulillah tidak ada kendala yang berarti hanya saja sinyal. Kita berharap kami mewakili teman teman panitia kedepan ini menjadi evaluasi bersama,” ujarnya.
Youtuber asal tanah Bayur berharap, cabang olahraga E-Sport tidak lagi dipandang sebelah mata. Karena dari game ini juga menghasilkan pundi pundi uang dan membawa nama baik seseorang umumnya nama baik Kabupaten OKU Selatan. (AJP)
Daftar Juara cabor E-Sport (Mobile Legend) Pada Kejurkab OKU Selatan Tahun 2023.
Juara 1 Tim Brutal Vaping.
Pemain: M. Ilham, Hengki Alfayet, Fenriansyah, Edi Sudrajat, Sandi Ago, dan M Afrizaldy.
Juara 2 Tim Block M Cihuy
Pemain: Dandi, Ahmad Fajri, Zikri Fika, Azwar Mukhlis, dan Daniel
Juara 3 (tiga) Tim Block M Uhuy
Pemain: M Farhan, Ivan Pratama, Noven, Faisal, Bintang Apam dan Dio Apriandi.