“Hasil getah turun. Sekali panen 75-80 kg perminggunya. Kalau musim penghujan bisa di atas 100 kg, ” jelasnya.
Namun dengan harga tersebut, ia mengaku bersyukur. Karena harga getah di daerah lain selalu berubah setiap kali nimbang.
“Kalau di sini nimbang seminggu sekali tiap Minggu, ” katanya.
Ia berharap harga getah naik di angka Rp 10 ribu per kg. Karena dengan harga sekarang, ia mendapat bagian kecil. Karena, uang hasil penjualan getah bagi dua dengan pengurus kebun.
“Uang hasil nimbang dibagi dua. Jadi seminggu dapat uang sekitar Rp 300 ribuan, ” tandasnya. (Nof)