Beritaoku satuPolitik

Empat Kades Mundur, Ada Apa?

×

Empat Kades Mundur, Ada Apa?

Sebarkan artikel ini
Kadin PMD OKU Nanang Nurzaman SIP MSI mendapat Kejutan Tumbeng Ulang tahun dari pegawainya kemarin.

OKU SATU – Empat orang Kepala Desa (Kades) di Kabupaten Ogan komering Ulu (OKU), di kabarkan  mundur dari jabatannya.

 

Keempat kepala desa itu masing-masing,  Kades Lekis Rejo, Kecamatan Lubuk Raja, Sularno, Kades Tanjung Kemala, Kecamatan Baturaja Timur, Sapriyanto.

 

Lalu, Kades Raksa Jiwa, Kecamatan Semidang Aji, Yunizar dan Kades SP5/Makarti Tama, Kecamatan Peninjauan, Abdul Ghafur.

 

Kepala Dinas Pemerdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) OKU Nanang Nurzaman SIP M.Si, membenarkan empat Kades aktif OKU mundur .

 

4 Kades Nyaleg di Pemilu 2024

Menurut Nanang, Keempat kades itu akan mencalonkan  sebagai bakal calon legislatif OKU pada pemilihan umum (Pemilu) legislatif 2024 mendatang.

 

Dan sesuai aturan, bagi kades yang maju pada Pileg,  yang bersangkutan wajib mengundurkan diri. Hal itu d ikarenakan, kades merupakan perangkat negara di tingkat desa.

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News