BeritaHeadlineoku satu

Amunisi Aktif Meletup di Penampungan Barang Bekas di OKU Timur, Empat Orang Terkapar

×

Amunisi Aktif Meletup di Penampungan Barang Bekas di OKU Timur, Empat Orang Terkapar

Sebarkan artikel ini

Amunisi Aktif Meletup di Penampungan Barang Bekas di OKU Timur, Empat Orang Terkapar

OKU Timur – Penampungan barang bekas di Desa Tebat Sari Kecamatan Martapura, OKU Timur, Rabu 4 Oktober 2023 petang jadi heboh.

Insiden mengerikan terjadi di lokasi tersebut. Ledakan hebat hingga melukai para korban, terjadi pada pukul 16.30 wib yang jadi pemicunya.

Informasi yang di dapat di lokasi, petang sebelum peristiwa terjadi, aktifitas di penampungan barang bekas masih berjalan normal.

Baca juga :

Perampok Indomaret Lubuk Rukam Nyerah

Kelurahan Sepancar Terima Bantuan Air Bersih dari DPKP OKU

Namun kedatangan dua orang penjual barang bekas, mengubah suasana tenang menjadi panik.

Dua orang yang baru datang itu, di duga hendak menjual amunisi. Namun hanya beberapa meter dari lokasi penampungan, tas yang membawa amunisi terhempas ke aspal.

Duarrr…… Ledakan besar terjadi. Warga sekitar kaget bukan kepalang.

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News