Kegiatan yang dilaksanakan meliputi pemanfaatan pengolahan sampah organik dan non organik, budidaya ikan tawar, dan Energi Baru Terbarukan, dimana merupakan solusi energi bersih dan ramah lingkungan, yang dapat menjadi langkah efektif dalam mengurangi dampak perubahan iklim.
Kepala Sekolah SMA Negeri 14 Palembang, Nyayu Nurlaila memberikan apresiasi kepada Pertamina Sumbagsel atas bantuan program yang telah diberikan.
“Melalui program ini, kami dapat memperluas wawasan mengenai energi bersih dan ramah lingkungan, berkontribusi pada pelestarian lingkungan, dan tentunya dapat mendukung kami menuju adiwiyata mandiri, ” ungkap Nyayu.
Area Manager Communication, Relation & CSR Sumbagsel, Tjahyo Nikho Indrawan mengatakan Program Sekolah Energi Berdikari merupakan wadah kegiatan edukasi dan literasi untuk siswa-siswi secara dini dapat dilakukan kepada generasi muda penerus bangsa melalui sekolah.