Pelajar TK Telkom Baturaja “Kuasai” Dua Gerbong Kereta
Baturaja Timur – Mondar-mandir di dalam gerbong kereta penumpang. Sembari bernyanyi dan tertawa bersama rekan sebayanya, menjadi aktifitas anak didik TK Telkom Baturaja, saat studi tour Kereta Api (KA).
Kereta Api Kuala Stabas, kereta khusus penumpang dengan rute Baturaja – Lampung dan sebaliknya, menjadi moda transportasi studi tour.
Studi tour anak didik TK Telkom ini, berangkat dari Stasiun Baturaja ke Stasiun Blambangan Umpu, Lampung kemudian kembali lagi ke stasiun Baturaja menggunakan kereta yang sama.
Ratusan anak mengikuti kegiatan tersebut. Tidak hanya anak didik, tapi juga pendamping atau orang tua anak.
“Pesertanya 240 anak dari 6 kelas, ditambah pendamping, ” ujar Kepala TK Telkom Baturaja Elisabet Darmawati.
Program belajar di luar kelas ini, digelar selama tiga hari. Yang dimulai pada 19 Februari hingga 21 Februari 2024. Hal ini karena, kuota yang dibatasi dua gerbong untuk sekali keberangkatan.