Beritaoku satu

Pembangunan RPTRA, Inovasi Pertamina Kuatkan Ruang Publik

×

Pembangunan RPTRA, Inovasi Pertamina Kuatkan Ruang Publik

Sebarkan artikel ini

Bantuan yang diberikan mencakup fasilitas bermain anak seperti ayunan, perosotan, jungkat-jungkit, rumah pohon, landmark, dan gazebo.

Dukungan ini turut mendorong kontribusi stakeholder lain untuk menyediakan jaringan Wi-Fi, guna menunjang aktivitas belajar anak-anak di RPTRA.

Sinergi ini menunjukkan peran penting RPTRA sebagai pusat kegiatan yang tidak hanya mendukung tumbuh kembang anak, tetapi juga memberdayakan masyarakat secara keseluruhan.

Ketua RT 30 Kelurahan Talang Betutu, Rusli menyampaikan apresiasinya kepada Pertamina atas dibangunnya RPTRA sehingga tersedia wadah bagi masyarakat RT 30, khususnya anak-anak untuk menghabiskan waktu dengan kegiatan yang positif.

“Berkat dibangunnya RPTRA, anak-anak dan ibu-ibu memiliki tempat yang nyaman untuk bercengkrama. Anak-anak bisa belajar dan bermain dengan aman, sedangkan para ibunya juga bisa membuat kerajinan tangan dengan tenang karena dapat mengawasi anak-anak mereka yang sedang bermain,” ungkap Rusli.

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News