Beritaoku satu

Pertamina Raih Penghargaan Kategori Utama, Program Ecolivestock Sebagai Langkah Menuju Ekonomi Hijau

×

Pertamina Raih Penghargaan Kategori Utama, Program Ecolivestock Sebagai Langkah Menuju Ekonomi Hijau

Sebarkan artikel ini

Pada kesempatan yang sama, Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Sugito, S.Sos., M.H., memberikan apresiasi terhadap langkah konkret yang dilakukan Pertamina dalam program Ecolivestock.

“Perusahaan seperti Pertamina memiliki peran penting dalam mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs). Upaya seperti ini menunjukkan kepedulian terhadap aksi iklim dan pelestarian ekosistem, yang sangat penting untuk keberlanjutan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.

Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel, Tjahyo Nikho Indrawan, menegaskan dengan penghargaan ini Pertamina semakin berkomitmen untuk melanjutkan program-program keberlanjutan yang berdampak positif pada lingkungan, dan mendukung kesejahteraan masyarakat secara luas.

“Melalui Program Ecolivestock, Pertamina mendukung pencapaian SDGs, khususnya tujuan ke-13, yakni Penanganan Perubahan Iklim; tujuan ke-15, yaitu Ekosistem Daratan; dan tujuan ke-8, yaitu Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi. Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi yang memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan lingkungan di Bangka Belitung,” tutup Nikho. (Ril)

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News