Selain itu, melalui kerja sama dengan Baznas (Badan Amil Zakat Nasional) Provinsi Sumatera Selatan, SMBR mendistribusikan bantuan untuk renovasi, alat kesehatan, serta dukungan operasional bagi Pos Kesehatan Kelurahan (Poskeskel) di Kelurahan Air Gading.
Lalu bantuan program pemberdayaan UMKM melalui program usaha Z-Chicken dari Baznas dengan total bantuan senilai Rp95 juta untuk 10 UMKM Z-Chicken. Bantuan tersebut berasal dari Dana Zakat Direksi dan Karyawan SMBR.
Sebagai bagian dari komitmen dalam mendukung pendidikan, Ikatan Istri Karyawan Semen Baturaja (IIKSB) turut berkontribusi menyalurkan santunan pendidikan bagi 81 anak berprestasi diantaranya 28 siswa tingkat SD senilai total Rp14 juta, 20 siswa tingkat SMP senilai total Rp15 juta, 23 siswa tingkat SMA senilai total Rp23 juta, lalu 10 mahasiwa tingkat Perguruan Tinggi senilai total 15juta.