Beritaoku satu

Rumah Terbakar, Empat Rusak Berat, Empat Rusak Ringan di Ulu Danau,  Begini Kronologinya

×

Rumah Terbakar, Empat Rusak Berat, Empat Rusak Ringan di Ulu Danau,  Begini Kronologinya

Sebarkan artikel ini

Sementara, keterangan dari Sindi Leonardo, saat kebakaran, dirinya sedang tidur di kamar bagian depan lantai dua. Ia tersadar karena ada benda yang terjatuh di dalam rumah.

Kontan saja ia langsung terbangun, apalagi setelah matanya melihat kepulan asap dan api membesar di belakangan rumah.

Melihat hal tersebut Sindi dan teman-temannya langsung berlari keluar rumah dan melihat warga telah ramai mencoba memadamkan api.

Sementara, Camat Sindang Danau Noptahlimi, S.P. membenarkan adanya kejadian kebakaran rumah milik warga pada Rabu tanggal 18 Desember 2024,.

“Pagi tadi (Rabu) pukul 09.30 wib. Empat rumah yang terbakar dan beberapa umah rusak berat dan rusak ringan, ” ujarnya.

Selain empat rumah yang ludes terbakar, empat rumah lainnya juga babak belur. Diantaranya rumah Yosi, Indra, Yanto dan Yadi.

Meski tidak ada korban jiwa, kerugian ditaksir Rp 1 miliar lebih.

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News