Beritaoku satu

Pertamina Fasilitasi Putra Abadi di TEI 2024, Hasilkan Kerja Sama Ekspor dengan JUTAMAS Malaysia

×

Pertamina Fasilitasi Putra Abadi di TEI 2024, Hasilkan Kerja Sama Ekspor dengan JUTAMAS Malaysia

Sebarkan artikel ini

Pertamina Fasilitasi Putra Abadi di TEI 2024, Hasilkan Kerja Sama Ekspor dengan JUTAMAS Malaysia

Jakarta, 16 Oktober 2024 – Putra Abadi, salah satu mitra binaan Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel, berhasil mencatat prestasi signifikan dalam ajang Trade Expo Indonesia (TEI) 2024 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City pada 9-12 Oktober 2024 lalu.

Keikutsertaan Putra Abadi dalam TEI 2024 berbuah manis dengan terjalinnya Memorandum of Understanding (MoU) bersama JUTAMAS Food Industries SDN BHD Malaysia senilai 50.000 USD.

TEI 2024 menjadi platform strategis bagi UMKM untuk memasarkan produk berstandar ekspor, memperluas jaringan bisnis, dan memperkuat kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional serta peningkatan daya saing lokal.

MoU ini membuktikan bahwa kopi dan produk unggulan Pagaralam memiliki potensi besar di pasar global sekaligus mencerminkan sinergi efektif antara usaha mikro dan mitra internasional.

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News