BeritaHeadlineoku satu

Ratusan Pemilih Dipastikan Golput

×

Ratusan Pemilih Dipastikan Golput

Sebarkan artikel ini

Ratusan Pemilih Dipastikan Golput

BATURAJA TIMUR – Ketua Komisi pemilihan umum daerah (KPUD) Kabupaten OKU Naning Wijaya mencatat ada sekitar 200-an pemilih di unit 16 desa Tanjung Makmur, Kecamatan Sinar Peninjauan dipastikan golput (golongan putih) atau tidak menyalurkan hak suara pada pemilihan umum (pemilu) Tahun 2024 mendatang.

Hal itu disebabkan karena, 200 orang tersebut tergabung dalam suatu organisasi tertentu dan punya pandangan sendiri soal pemilu.

Padahal, 200 -an pemilih tersebut sudah masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT).

“Berkaca pada pemilu sebelumnya ya orang-orang itu memang memilih golput dan tidak mau menyalurkan hak suara di tempat pemungutan suara(TPS) di daerahnya,” kata Naning kepada jurnalis okusatu.id.

Kendati demikian, Naning tak bosan-bosannya terus memberikan sosialisasi dan pembinaan kepada golongan 200 orang ini untuk dapat menyalurkan hak suaranya pada pemilu.

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News