Beritaoku satu

Renovasi Masjid Al Hidayah, Masjdi Tertua di Batumarta Butuh Rp5 M

×

Renovasi Masjid Al Hidayah, Masjdi Tertua di Batumarta Butuh Rp5 M

Sebarkan artikel ini
Masjid Al Hidayah

OKU SATU – Masjid Al Hidayah merupakan masjid tertua wilayah transmigrasi di Batumarta Kecamatan Lubuk Raja Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU).

Dan masjid ini menjadi masjid Jami’. Masjid terbesar di lingkungan Pasar Gotong Royong di Batumarta.  Meski sudah berumur, masjid ini selalu ramai di kunjungi warga.  Terutama saat sholat jumat.

Nah, karena daya tampung masjid yang tak memadai, renovasi pun akan dilaksanakan.  Bahkan sudah di rencanakan .

“Rencana renovasi masjid  sudah di bicarakan dan di sepakati melalui musyawarah warga dan jamaah,” ujar Ketua Masjid , H.Haris Supriyanto SE, Rabu 28 Juni 2023, kepada portal berita okusatu.id.

Baca Juga Satu Bulan, Proses Pembangunan masjid Muhammadiyah Al – Muttaqin Sampai 70 Persen

Meski sudah di sepakati bersama, namun anggaran yang di butuhkan tidak sedikit alias sangat besar.

Anggaran yang di butuhkan berkisar Rp 5.523.775.000.

“Anggaran yang baru terkumpul Rp 2 miliar, ” tambahnya.

Artina masih ada kukurangan dana sekitar Rp 3,5 miliar lebih.   Meski ada kekurangan dana, Haris optimis pembangunan dan renovasi masjjid bisa terwujud.

Renovasi, jelas Haris sudah mulai sejak 28 Agustus 2022.

Untuk melancarkan renovasi, panitia sangat mengharapkan partisipasi dan bantuan rekan semua Donatur.

“Sumbangan dapat di salurkan ke panitia pembangunan Masjid ALhidayah No.Rekening 3980023970 Bank Muamalat Atas nama panitia renovasi pembangunan masjid AL Hidayah, ” tandasnya.

Semoga sumbangan dan infak para donatur dan warga ini menjadi amal jariah.   (Unt)

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News