Kampus B Mts N 1 OKU dan MAN I OKU Segera Diresmikan, Jam Belajarnya Sama
OKU SATU – Gedung kampus B MTS Negeri I OKU dan MAN 1 OKU dibangun di Desa Pengaringan Kecamatan Semidang Aji.
Bangunan gedung tersebut berdiri di atas lahan 1 hektar di dusun 3 Desa Pengaringan. Namun untuk tahap awal, gedung baru dibangun tiga lokal belajar dengan fungsi yang berbeda.
“Untuk tahap awal ini, Mts N 1 OKU dan MAN 1 OKU gabung di satu gedung, ” ujar Kepala Mts Negeri I OKU, Joko Supeno M Pd.
Dijelaskannya, tiga lokal yang dibangun dibagi tiga fungsi. 1 lokal untuk belajar siswa Mts Negeri 1 OKU, 1 lokal untuk belajar siswa MAN 1 OKU, dan 1 lokal untuk ruang guru.
“Kesiapan gedung belajar sudah diperiksa bersama pada Rabu 25 Oktober siang, ” ungkapnya.
Di gedung kampus B, jelas Joko siswa Mts yang akan belajar di sana sudah siap. Karena sudah mendaftar di Kampus A saat tahun ajaran baru 2023/2024.