Kedua, Mendekatkan Diri kepada Allah:
Melalui peringatan maulid, umat Islam memperbanyak ibadah, seperti membaca shalawat, dzikir, dan doa, dengan tujuan mendekatkan diri kepada Allah swt dan mengingatkan diri akan betapa berharganya ajaran yang dibawa oleh Nabi Muhammad.
Ketiga, Mempererat Persaudaraan Sesama Muslim:
Perayaan Maulid sering kali dilakukan dalam bentuk kegiatan sosial, seperti pengajian, pemberian makanan, dan sedekah, yang membantu mempererat hubungan persaudaraan dan kebersamaan dalam komunitas muslim.
Keempat, Mengenang Sejarah Kehidupan Nabi Muhammad.
Masyarakat muslim dalam menyambut hari kelahiran nabi pada umumnya dengan pembacaan kitab maulid. Kitab maulid tersebut jumlahnya sangat banyak namun pada intinya kitab maulid tersebut menceritakan kehidupan Nabi Muhammad saw.
Oleh karena itu dengan dibacakannya kitab maulid, mengingatkan kita sebagai muslim tentang Sejarah kehidupan nabi.