Beritaoku satu

Memotivasi UMKM Untuk Naik Kelas Lewat Kegiatan Pengabdian Dosen

×

Memotivasi UMKM Untuk Naik Kelas Lewat Kegiatan Pengabdian Dosen

Sebarkan artikel ini

Hasil pendampingan dan pelatihan yang dilakukan membuat Poklahsar Barokah OKUT saat ini telah memiliki Web usaha dimana melalui Web ini dapat memantau ketercapaian target usaha (order produk), hingga mampu merangkul konsumen dari seluruh Indonesia bahkan diharapkan mampu menjangkau pasar dunia.

Penerapan teknologi yang diberikan pada UMKM dalam hal ini Poklahsar Barokah adalah berupa aplikasi pemasaran online untuk produk Pangsit Barokah yang bisa diakses pada https://umkmbarokah.com/ selain itu, saat ini Poklahsar Barokah sudah memiliki akun pemasaran sendiri di Instagram dan juga Facebook.

Kemasan produk pangsit ikan setelah melalui pendampingan melalui PKM ini sudah beralih menjadi kemasan yang lebih modern sehingga diharapkan mampu menarik perhatian konsumen lebih banyak..

Kontribusi kegiatan PKM secara nyata diharapkan mampu meningkatkan omset Poklahsar Barokah sehingga mampu membawa UMKM Poklahsar Barokah naik kelas dan mampu membawa anggota Poklahsar lebih sejahtera. Harapan di masa datang, kegiatan PKM ini mampu memotivasi masyarakat sekitar UMKM dan mampu menyerap lapangan kerja lebih luas. (*)

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News