Pelamar Dirut PDAM Terancam Sepi, Syaratnya Bikin Geleng-Geleng
BATURAJA TIMUR – Pemerintah Kabupaten OKU resmi membuka seleksi calon Direktur Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Raja OKU.
Seleksi calon Direktur Perumda Air Minum Tirta Raja termaktub dalam surat pengumuman nomor 002/Pansel-PAMTR/1/2024, tanggal 22 januari 2024 yang ditandangani Asisten II setda OKU selaku ketua panitia seleksi, Hasan HD.
Pendaftaran calon Dirut Perumda Air Minum Tirta Raja dimulai 22 Januari hingga 2 Februari 2024.
BACA JUGA Tidak Beriman, Buang Sampah Sembarang
BACA JUGA Retribusi OKU Selatan Anjlok 10 Persen, Tiga Poin Ini Pemicunya
Tahapan seleksi meliputi, seleksi administrasi, uji kelayakan kepatutan (UKK) dan wawancara akhir dengan Bupati OKU selaku kuasa pengelola modal(KPM).
Untuk seleksi UKK terdiri psikotes, ujian tertulis keahlian,penulisan makalah, persentase makalah dan wawancara.