Dalam sambutan dan arahannya, Bupati Enos meyakini bahwa pendidikan merupakan prioritas yang harus diupayakan bersama.
“Majunya daerah tanpa dilandasi dengan pendidikan yang memuliakan peserta didiknya tidak akan berefek apapun dikemudian hari,” ucapnya.
Bupati juga mengingatkan kepada semua untuk memanfaatkan teknologi sebagai sarana untuk belajar mengajar.
“Anak-anak dan guru harus dapat beradaptasi dengan teknologi, manfaatkan kemajuan teknologi untuk belajar dan pembelajaran,” tuturnya.
Selain itu, dalam rangka menuju Indonesia Emas pada tahun 2045, Bupati meminta kepada orang tua dan tenaga pengajar untuk selalu mengawasi dan memberikan masukan agar para anak-anak siap menghadapi rintangan yang mungkin akan dihadapi.
“Demi untuk Indonesia Emas 2045 dan OKU Timur Maju Lebih Mulia. Kita dituntut untuk dapat berdiri tegak di atas kaki kita sendiri. Sebagai tumpuan adalah anak-anak yang sedang mengenyam pendidikan di sekolah dasar,” jelasnya.