Tes PPPK OKU Gunakan Sistem CAT
OKU SATU – Pemerintah Kabupaten OKU melalui Badan Kepegawaian Sumber Daya Manusia (BKPSDM) OKU memastikan seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tahun ini 2023 menggunakan system Computer Assisted Test (CAT).
CAT PPPK sendiri rencananya di pusatkan di Kantor BKN Regional 7 Palembang.
“ Tes PPPK ini sama dengan tes CPNS, yakni menggunakan CAT,” kata Kaban BKPSDM OKU Mirdaili S.STP, melalui Kabid Pengadaan, Penilaian Kinerja, Pemberhentian dan Informasi, Hj Ari Susanti, S H, MH kepada jurnalis okusatu, Rabu 6 September 2023.
BACA JUGA Lowongan CPNS Penjaga Barang Bukti Kejaksaan, Diploma Merapat, Gajinya Bikin Ngiler Bos
Dengan menggunakan sistem CAT, masih kata Ari, maka hasil setiap peserta bisa di ketahui pada hari itu juga.
“Setelah tes peserta bisa tahu apakah nilainya sesuai standar atau tidak yang ditetapkan pemerintah,”ucapnya.