Ia mencontohkan harga cabai merah besar Rp 60 ribu per kg, naik menjadi Rp 70 ribu per kg, padahal pada pertengahan Januari 2024 harga cabai merah masih di angka Rp 55 ribu per kilogram.
BACA JUGA Peserta Seleksi PPPK OKU Mundur, Begini Alasannya
Kemudian harga cabe kecil yang sebelumnya Rp 12 ribu per kilogram, naik menjadi Rp 20 ribu per kilogram, dan naik lagi menjadi Rp 40 ribu per kilogram.
Ranggam juga mengalami kenaikan harga. Awalnya buah sayur itu dibandrol Rp 12 ribu per kilogram, naik jadi Rp 20 ribu per kilogram dan naik lagi jadi Rp 30 ribu per kilogram.
“Cuma harga bawang putih dan bawang merah yang turun, ” ungkapnya.
Harga bawang putih sebelumnya diharga Rp 30 ribu per kilogram, naik jadi Rp 38 ribu per kilogram dan turun menjadi Rp 35 ribu per kilogram.
BACA JUGA Pelunasan BPIH Terganjal Istitho’ah
Sementara harga bawang merah dari harga Rp 28 ribu per kilogram, naik jadi Rp 32 ribu per kilogram, kemudin turun ke harga Rp 30 ribu per kilogram.