OKU SATU – Jembatan yang menjadi urat nadi warga Desa Guna Makmur, rusak. Warga Desa sudah lama mengeluhkannya.
Namun, kerusakan itu belum juga terjamah pembangunan pemerintah Kabupaten OKU.
Baca Juga :Pickup Seruduk Separator Depan Rumah Dinas Kapolres, Begini Penuturan Sopir
Baca Juga : Hilang Kendali, Mobil Hantam Pembatas Jalan Depan Rumah Dinas Polres OKU
Padahal, setiap Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) kecamatan selalu di sampaikan.
Mau tak mau, warga desa masih tetap memanfaatkan jembatan berlantai kayu ini.
“Jembatan ini akses vital keluar masuk desa,” ujar Rio, warga Desa Guna Makmur kepada jurnalis okusatu.id, Sabtu 8 Juli 2023.
Baca Juga : Janda Duda Di OKU, Kecamatan Ini Mendominasi
Baca Juga : RKPDes 2024 OKU Mulai di Bahas
Jembatan tersebut, sambungnya, tidak hanya untuk sebatas keluar masuk warga ke desa.
Tapi juga untuk mengeluarkan hasil bumi, serta mengangkut sembako ke warung desa.