Beritaoku satu

Tuntunan Lengkap Sholat Istisqo’

×

Tuntunan Lengkap Sholat Istisqo’

Sebarkan artikel ini

Masyarakat juga di anjurkan untuk membawa hewan ternak karena yang berkebutuhan atas air adalah semua makhluk hidup, bukan hanya manusia.
Keempat, setelah shalat dua rakaat dengan bacaan lantang/jahar, khatib naik ke mimbar untuk berkhutbah sebanyak dua kali sebagaimana biasa.

Hanya saja, pada pembukaan khutbah pertama, khatib di sunnahkan membaca istighfar sebanyak 9 kali.

Pada pembukaan khutbah kedua, khatib membaca istighfar sebanyak 7 kali.

Lafal istighfar pembukaan khutbah Shalat Istisqa adalah sebagai berikut:

أَسْتَغفِرُ اللهَ العَظِيْمَ لَا إِلَهَ إِلَّا هُوَ الحَيُّ القَيُّوْمُ وَأَتُوْبُ إِلَيْهِ

Astaghfirullahal azhim, la ilaha illa huwal hayyul qayyum, wa atubu ilaihi Artinya, “Aku meminta ampun kepada Allah yang maha agung. Tiada tuhan selain Dia yang Maha Hidup dan Maha Tegak. Aku bertobat kepada-Nya.”

Kelima, khatib disunnahkan memutar selendang atau serban yang diselempangkan di bahunya sehingga sisi serban yang posisi di atas menjadi di bawah, kemudian memindahkannya ke bahu yang lain.

Dapatkan berita terupdate OKU SATU di Google News